Saturday, August 22, 2009

SKRIPSI KOMUNIKASI KELAS DALAM RANGKA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA

KOMUNIKASI KELAS

DALAM RANGKA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA

( Studi Kasus Kelas I Prodi Administrasi Perkantoran SMK N 1 Bantul )

Oleh :

Agung Rahmadi

05402241014

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan mendapatkan gambaran mengenai komunikasi kelas dalam rangka meningkatkan prestasi belajar siswa untuk kasus yang terdapat di kelas I Prodi Administrasi Perkantoran SMK N 1 Bantul baik dilihat dari pelaksanaan komunikasi kelas, hambatan-hambatan yang dihadapi serta usaha-usaha untuk mengatasi beberapa hambatan tersebut dalam rangka meningkatkan prestasi belajar siswa.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Informan penelitian ini adalah warga sekolah di SMK N 1 Bantul. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis model interaktif yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan adalah teknik trianggulasi sumber dan metode.

Berdasarkan penelitian, diperoleh hasil bahwa komunikasi kelas yang dilaksanakan di kelas I Prodi Administrasi Perkantoran SMK N 1 Bantul dalam rangka meningkatkan prestasi belajar siswa antara lain dilihat dari komponennya yaitu : guru, siswa,pesan/informasi, dan feed back. Dilihat dati bentuk dan pola komunikasinya yaitu : bentuk komunikasi langsung dan tidak langsung serta verbal dan non-verbal. Sedangkan pola komunikasinya yaitu: pola komunikasi satu arah,pola komunikasi dua arah, pola komunikasi tiga arah dan pola komunikasi ganda arah/ multi dimensi. Beberapa hambatannya antara lain: dilihat dari hambatan penguasaan komunikasi guru, hambatan komunikasi siswa dan hambatan dalam penggunaan media. Dan usaha-usaha yang dilakukan untuk mengatasinya antara lain: meningkatkan umpan balik empati, pengulangan, menggunakan bahasa yang sederhana, penentuan waktu yang efektif, mendengarkan secara efektif, dan mengatur arus informasi dengan pengoptimalan penggunaan dan pengelolaan media pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan komunikasi kelas dalam rangka meningkatkan pretasi belajar siswa untuk kasus yang terdapat di kelas I Prodi Administrasi Perkantoran SMK N 1 Bantul belum sepenuhnya dilaksanakan secara optimal.


djrun6qt8a


Bagi yang ingin mencoba Bisnis baru dengan cara mudah dan menghasilkan banyak keuntungan, klik link dibawah ini.
http://abe-rabbit.blogspot.com/2010/12/cara-cepat-mencari-uang-dengan-program.html

0 comments:

Post a Comment

Tinggalkanlah komentar (dengan sopan) setelah membaca artikel berikut demi perbaikan dan kesempurnaan artikel berikutnya. Mohon maaf, apabila komentar mengandung spam, dengan sangat terpaksa akan saya hapus. Makasih telah berkunjung disini.